Litbang Kompas Mencatat Pasangan AMIN Unggul  Dalam Debat Perdana

Ketiga pasangan calon presiden-calon wakil presiden berfoto bersama seusai mengikuti debat yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Kantor KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023).

Jakarta (Brita7.online) – Nonton acara debat capres – cawapres dapat menunjukkan bahwa pemilih akan membuat keputusan dengan baik berdasarkan pertimbangan yang subtansial dan berdasarkan gagasan kandidat.

Tiga capres, yakni Anies Rasyid Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo, saling berargumen dalam debat perdana tersebut. Tema debat meliputi bidang hukum, hak asasi manusia, pemerintahan, pemberantasan korupsi, peningkatan pelayanan publik, kerukunan warga, dan penguatan demokrasi.

Debat perdana dari lima rangkaian debat capres – cawapres di Pemilu 2024 berlangsung selama 150 menit di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Jakarta.

Berdasrkan hasil jejak pendapat yang dilakukan Kompas melalui telepon yang melibatkan 123 responden di 29 provinsi yang berhasil ditelepon selama debat berlangsung menunjukkan 68,5% responden menilai debat perdana berlangsung menarik. Bahkan 23,4% responden mengaku debat berjalan sangat menarik. Hanya 7,3% responden yang menilai debat tak menarik.

“Ada yang menarik setelah  menyimak debat capres – cawapres dimana ada perubahan sikap dari responden yang menilai  45,2% penampilan capres no 1 Anies Rasyid  Baswedan diatas panggung  sangat baik dilihat dari cara menjawab, penguasaan masalah dan cara berpakaiannya,” dilansir dari video Kompas.id, Rabu (13/12/2023).

Untuk capres no urut 3 Ganjar Pranowo , dengan 22,6 % menilai  sangat baik,  dan 17,7 % menjawab capres Parbowo Subianto sangat baik.

Sementara hasil polling juga menunjukkan 37,9 % pasangan calon presiden dan Wakil Presiden Anis Rasyid Baswedan dan Muhaimin Iskandar  paling unggul secara umum  dalam debat perdana kali ini.  Pasangan Ganjar Pranowo – Mahfud Md berada pada urutan ke 2  dengan 22,65 %,   sedang pasangan Prabowo  Subianto dan Gibran berada pada urutan ke 3,  dengan 21,8% .

Dalam poling litbang kompas juga mencatat 73,4%  tetap pada pilihannya sebelum acara  debat digelar dan 9.7% berubah pilihan,  sementara 16,9% responden menyatakan tidak tahu.(ara)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here